Lapas Purwokerto Terima Bantuan Dukungan Nutrisi bagi WBP dengan HIV/AIDS

    Lapas Purwokerto Terima Bantuan Dukungan Nutrisi bagi WBP dengan HIV/AIDS
    Lapas Purwokerto Terima Bantuan Dukungan Nutrisi bagi WBP dengan HIV/AIDS

    PURWOKERTO – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Purwokerto menerima bantuan dukungan nutrisi bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dengan HIV/AIDS dari Komisi Penanggulangan AIDS Daerah (KPAD) Kabupaten Banyumas pada hari Senin 4 September 2023.

    Kalapas Purwokerto melalui Kepala Subseksi Bimkemaswat Eka Suryantoro dalam kesempatan ini menyampaikan bahwa bantuan ini diberikan sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan daya tahan tubuh WBP dengan HIV/AIDS.

    “Sampai saat ini di Lapas Kelas IIA Purwokerto terdapat 6 orang WBP dengan HIV/AIDS, seluruhnya dalam kondisi baik dan menjalani pengobatan serta mengkonsumsi Terapi Anti Retroviral (ART) secara rutin, ” kata Eka.

    Bantuan dukungan nutrisi yang diberikan sejumlah 6 paket dengan rincian tiap-tiap paketnya yaitu berupa 5 kg beras, 1 liter madu, 1 kg gula, 0, 25 liter kecap manis, 30 kapsul Vitamin C.

    Selain memberikan dukungan nutrisi, KPAD Kabupaten Banyumas juga secara rutin memfasilitasi kegiatan VCT Mobile yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas melalui Tim VCT Puskesmas Sokaraja I dan dibantu oleh LSM Kalandara Purwokerto.

    Saat ini KPAD Kabupaten Banyumas juga sedang menginisiasi kegiatan Kelompok Dukungan Sebaya bagi WBP Lapas Kelas IIA Purwokerto yang menderita HIV/AIDS.

    (Humas Lapas Purwokerto)

    jawa tengah banyumas purwokerto berita dan informasi banyumas terkini dan terbaru hari ini berita jawa tengah berita dan informasi purwokerto terkini dan terbaru hari ini lapas purwokerto hebat lapas purwokerto kalapas purwokerto bayu irsahara berita dan informasi narapidana lapas purwokerto terkini dan terbaru hari ini kemenkumham jateng kemenkumham hari ini
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Berikutnya

    Kalapas Lapsustik Purwokerto Ikuti Seminar...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna

    Tags